Barcelona - Jose Mourinho menyebut dirinya tengah berada di kondisi yang tidak biasa karena Real Madrid kini terlalu banyak kehilangan poin. Skuat El Real pun dituntunya untuk memperbaiki diri dan secepatnya bangkit.
Dari 16 pertandingan yang sudah dilakoni di La Liga musim ini, Madrid sudah kehilangan 15 poin, jumlah tersebut lebih banyak dari catatan sepanjang 38 pertandingan musim lalu. Hasil itu membuat Iker Casillas dkk tertinggal 13 poin dari Barcelona yang sementara jadi pemuncak klasemen, sementara dengan Atletico Madrid di urutan dua ada selisih tujuh angka.
Merunut perjalanan kariernya di beberapa klub sebelumnya, apa yang terjadi di Madrid kini bisa dianggap sebuah anomali buat Mourinho. Dia pun menuntut pemain-pemainnya untuk memperbaiki performa.
"Saya tidak terbiasa kalah. Saya lebih sering menang dibanding kalah. Saya tak tahu kalau besok akan menjadi pertandingan ke-400 saya di level atas. Saya kalah kurang dari 40 pertandingan di level teratas," seru Mourinho.
"Saya harus beradaptasi dan kami tidak punya pilihan lain selain untuk bangkit. Kami semua harus saling membantu dan terus berkembang. Saya ulangi, kami tidak puas dengan hasil yang belakangan diraih," lanjut dia seperti diberitakan .
Menyusul hasil imbang 2-2 dengan Espanyol di akhir pekan lalu, Mourinho menyebut kalau peluang Madrid mempertahankan gelar La Liga sudah sangat sulit. Terkait hal tersebut, Mourinho menyebut kalau itu semua terjadi karena kesalahan mereka sebagai sebuah tim.
"Kesalahannya terletak pada orang-orang yang sama yang musim lalu memenangi liga. Pikirkan siapa yang bertanggung jawab atas keberhasilan jadi juara musim lalu, karena mereka juga lah yang bertanggung jawab atas situasi sekarang ini," tegasnya lagi.
( din / din )
Via: Tak Biasa Kalah, Mourinho Minta Madrid Bangkit
beri komentar anda tentang blog ini
EmoticonEmoticon