Wednesday, November 28, 2012

Menpora Ajak Semua Masyarakat Dukung Timnas


Kuala Lumpur - Menpora Andi Mallarangeng mengomentari kemenangan timnas Indonesia atas Singapura kemarin. Ia pun mengajak masyarakat terus memberi dukungannya pada Bambang Pamungkas dkk.

"Kita tentu saja menyambut gembira bahwa kemenangan luar biasa ini. Permainan semakin baik, semakin kompak," ujar Andi saat ditemui wartawan di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (29/11/2012).

"Masih ada satu pertandingan lagi. Insya Allah kita bisa menang lagi. Karena itu, walaupun kita gembira tidak boleh larut dalam kegembiraan. Mudah-mudahan pelatih dan semua pemain tetap fokus untuk memenangi pertandingan melawan Malaysia," sambungnya.

Menpora juga menilai permainan tim asuhan Nil Maizar semakin baik, termasuk keputusannya memasukkan Andik Vermansah di babak kedua, yang terbukti membuat penyerangan lebih hidup, dan pemain bertubuh mungil itu menjadi pencetak gol tunggal kemenangan di menit 87.

"Ini kemenangan semua tim. S aya ajak semua masyarakat Indonesia, mari kita dukung timnas," tambah Andi, yang beberapa waktu lalu sempat dikritik karena Kemenpora sempat tidak mencairkan dana bantuan buat timnas, walaupun kemudian memberi Rp 800 juta setelah timnas berada di Kuala Lumpur.

Terkait pertandingan berikutnya melawan Malaysia pada Sabtu lusa, Andi berharap dan yakin Indonesia bisa menundukkan rival besarnya itu.

"Kita berharap memenangkan pertandingan lagi. Dan kemudian jadi juara grup supaya jalan ke final lebih mudah, dibandingkan cuma nomor dua ( grup). Mau 1-0, 2-0, 3-0, yang penting menang."




(a2s/din)


Via: Menpora Ajak Semua Masyarakat Dukung Timnas

beri komentar anda tentang blog ini
EmoticonEmoticon