Milan - AC Milan di awal musim 2012/2013 ini disebut Franco Baresi tidak seperti Milan pada periode sebelum-sebelumnya. Buruknya performa Rossoneri terjadi karena terlalu banyak perubahan skuat terjadi dalam waktu singkat.
Dari delapan pertadingan di Seri A yang sudah dijalani, Milan baru memetik dua kemenangan. Lima laga lainnya berkesudahan dengan mereka jadi pihak yang kalah, sementara satu lainnya berakhir imbang. Punya poin tujuh, Christian Abbiatti dkk terperosok di urutan 15 klasemen sementara.
Apa yang terjadi di Milan disebut sebagai akibat dari perginya banyak pemain pilar mereka musim lalu. Selain Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva yang sangat vital perannya, sederet pemain senior juga dilepas. Kondisi keuangan memaksa klub milik Silvio Berlusconi itu melakukan penghematan besar dalam hal investasi pemain.
"Milan tahun ini adalah tim yang berbeda. Mereka adalah pilihan dewan klub ya ng mencoba memulai sebuah perubahan generasi. Saya pikir, mungkin, terlalu banyak perubahan terjadi di saat bersamaan, tapi fans akan tetap mendukung klub," sahut Baresi di Football Italia.
Skuat besutan Massimiliano Allegri saat ini disebut mantan kapten Rossoneri itu sangat berbeda dengan tipikal Milan dari musim ke musim sebelumnya.
"Ini bukan tipikal tim Milan, tapi kita lihat saja apa yang akan terjadi," lanjut pemain yang menghabiskan seluruh karier sepakbolanya bersama itu.
( din / din )
Via: Milan Jeblok, Baresi Salahkan Manajemen Klub
beri komentar anda tentang blog ini
EmoticonEmoticon