Jakarta - AC Milan akan menjadi tuan rumah dalam Derby Della Madonnina akhir pekan ini. Ironisnya, dukungan tifosi yang biasanya memadati San Siro diyakini bakal jauh berkurang.
Senin (08/10/2012) dinihari WIB, Rossoneri akan berduel dengan 'saudara mudanya', Inter Milan dalam Derby della Madonnina pertama musim ini. Dengan kini terseok-seok di peringkat 11 klasemen sementara, anak asuh Massimiliano Allegri jelas menargetkan tiga angka.
Tetapi, duel sarat gengsi tersebut sepertinya akan berlangsung 'sunyi, atau setidaknya tidak segemuruh sebelumnya. Pasalnya, dari total kapasitas tempat duduk di San Siro yang mencapai 80.000, sejauh ini hanya 55.000 tiket yang terjual. Itu pun sudah termasuk 23.700 pemegang tiket musiman.
Dalam 26 tahun terakhir, ini adalah musim di mana penjualan tiket untuk laga derby paling sedikit.
Sepinya San Siro sejatinya sudah terl ihat sejak pertengahan pekan lalu saat Milan menghadapi Cagliari. Dalam pertandingan yang dimenangkan Milan 2-0 itu, sekaligus menjadi kemenangan kandang pertama mereka musim ini, jumlah tifosi yang hadir hanya 28.000 orang.
Jumlah tersebut--termasuk jumlah tifosi yang hadir dalam derby nanti--sangat sedikit jika dibandingkan dua musim sebelumnya saat Milan juga bertindak sebagai tuan rumah.
Sebagai catatan, pada musim 2011-2012 lalu, ketika Milan takluk 1-0 karena gol Diego Milito, sebanyak 79.612 tifosi hadir di San Siro. Sementara musim sebelumnya, 2010-2011, 80.000 orang yang datang menyemut. Kala itu Diavolo Rosso sukses menghantam Nerazzurri 3-0.
Minimnya jumlah penjualan tiket tersebut disebut Adriano Galliani akibat adanya resesi dan krisis ekonomi Eropa, di mana Italia termasuk negara yang terkena imbas paling buruk, tetapi juga bisa karena penurunan kualitas Milan dan Inter.
Spekulasi menyebutkan bahwa p ihak Milan hanya menjual tiket derby nanti hanya kepada para tifosi yang memiliki kartu identitas "tessera del tifoso", sebuah ID yang diciptakan untuk menekan jumlah kekerasan antar tifosi. Hal inilah yang kemudian membuat berang beberapa kelompok tifosi, khususnya para Milanisti.
Saking sepinya penjualan tiket dalam derby nanti, kapten tim sekaligus pemain paling senior di Milan, Massimo Ambrosini, -sampai membuat video 'promosi' yang bertujuan mengajak para tifosi untuk hadir.
"Kawan-kawan, derby tak ada artinya tanpa kehadiran kalian. Belilah tiket karena kita bisa bersama-sama datang ke stadion untuk memenangkan pertandingan yang penting ini."
Bagaimana, berminat ke San Siro?
( din / roz )
Via: Derby Milan dan San Siro yang Sepi
beri komentar anda tentang blog ini
EmoticonEmoticon