Tuesday, February 28, 2012

Mengenal Regedit (Registry Editor)

Assalamu alaikum Wr. Wb.
Regedit (Registry Editor) | Buat sobat para pengguna Windows pasti sudah tidak asing lagi khan dengan kata “Regedit” atau yang lebih sering disebut dengan Registry Editor. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan sedikit mengulas apa itu Regedit. Regedit merupakan pusat kontrol utama pada Sistem Operasi Windows. Ketika Regedit ini rusak maka rusaklah Sistem Operasi Windows yang kita miliki dan untuk mengembalikannya biasanya dilakukan instal ulang terhadap komputer tersebut. Baiklah dikesempatan yang sedikit ini sebelum saya memulai aktivitas di hari ini saya menyempatkan dulu untuk berbagi pengetahuan kepada sobat sekalian. Pada Regedit terdapat banyak sekali informasi mengenai software, hardware, dan konfigurasi sistem komputer. Secara umum, Regedit dibagi menjadi dua, yaitu Hive dan Values Entry.


HIVE
Hive merupakan cabang utama pada suatu Regedit yang digunakan Sistem Operasi untuk menangani operasi tertentu. Pada Regedit, terdapat 5 macam Hive utama, yaitu :

HKEY_CLASS_ROOT
Biasanya digunakan untuk mengatur asosiasi file pada aplikasi tertentu yang telah terinstal pada Sistem Operasi Windows.

HKEY_CURRENT_USER
Digunakan untuk menyimpan informasi dan konfigurasi dari user yang sedang Logged On. Pada key yang terdapat pada Hive ini, biasanya digunakan untuk mengatur Policy seputar Windows Explorer, Control Panel, dan kebijakan-kebijakan lainnya.

HKEY_LOCAL_MACHINE
Berisikan informasi dan konfigurasi seputar hardware dan software yang terpasang pada komputer yang berhubungan dengan Sistem Operasi Windows.

HKEY_USERS
Berisikan informasi seputar user-user yang terdaftar pada suatu komputer ber-Sistem Operasi Windows.

HKEY_CURRENT_CONFIG
Berisikan informasi dan konfigurasi seputar hardware yang terpasang pada suatu komputer.


VALUE ENTRY
Value Entry merupakan nilai yang dimasukkan pada suatu key Registry Editor, yang berguna untuk mengatur konfigurasi dan behaviour suatu aplikasi dan Sistem Operasi Windows. Ada tiga jenis value yang digunakan untuk mengisi dan mengubah nilai key pada suatu Registry Sistem Operasi Windows, diantaranya :

DWORD Value atau REG_DWORD
Merupakan data dengan nilai 4 bytes. Pada Sistem Operasi Windows yang biasanya terpakai adalah nilai 1 (setuju/benar) dan 0 (tidak setuju/salah) saja.

String Value atau REG_SZ
Merupakan jenis karakter string biasa, dapat dalam bentuk alfabet, angka, ataupun campuran keduanya.

BINARY Value atau REG_BINARY
Berupa bilangan 0 dan 1. Pada Regedit, Value Binary biasanya digunakan untuk menyimpan konfigurasi seputar hardware yang terinstal pada komputer. Selain itu REG_BINARY dapat juga dilihat dalam bentuk hexadecimal.

Nah, itu dia sedikit penjelasan mengenai Regedit dan semoga dapat memberikan manfaat buat sobat.

Buat sobat sekalian saya kembali memohon maaf yang ke sekian kalinya, dikarenakan pada hari ini mungkin saya akan sedikit terlambat untuk membalas kunjungan sobat sekalian. Hal ini disebabkan karena aktivitas Offline yang tidak bisa saya tinggalkan yaitu mengikuti perkuliahan. Tetapi sobat tenang saja, saya pasti akan menyempatkan untuk mengunjungi sobat sekalian. Olehnya itu tetap tinggalkan jejak sobat di komentar blog ini.

Salam .:: ashtho software easy ::.

Wassalam . . .

beri komentar anda tentang blog ini
EmoticonEmoticon